Jumat, 04 November 2016

Preview Arsenal vs Tottenham Hotspur, Adu Gengsi Dua Klub Sekota

Derbi London antara Arsenal vs Tottenham akan kembali memanas akhir pekan ini.


Master Agen Bola - Arsenal akan kembali diuji oleh lawan berat pada akhir pekan ini dalam laga bertajuk derbi London kontra Tottenham Hotspur, Minggu (6/11). The Lilywhites julukan Tottenham Hotspur punya catatan cukup bagus dalam dua laga terakhir di kandang The Gunners, dimana mereka sanggup mencuri poin.

Keduanya juga cukup konsisten musim ini di liga, dimana anak asuh Arsene Wenger bertengger di peringkat ke-2 dengan poin yang sama dengan Manchester City, sementara Spurs berada di peringkat ke-5 dengan selisih cuma tiga angka dari Arsenal

Mesut Ozil dan kawan-kawan tentunya lebih diunggulkan di partai ini, selain karena laga ini dimentaskan di Emirates Stadium, The Gunners juga sedang menikmat tren positif mereka. Arsenal terakhir kali menelan kekalahan ketika mengawali musim dengan menjamu Liverpool. Setelah itu tim yang terakhir kali menjuarai liga pada musim 2003/2004 tak pernah lagi mengalami kekalahan dalam 15 pertandingan terakhir di semua ajang.

Wenger optimistis tim asuhannya akan meraih kemenangan pada laga kali ini, karena beberapa pemain andalannya bisa diturunkan kembali seperti Olivier Giroud, Ramsey dan Granit Xhaka setelah bebas dari hukuman akumulasi kartu.

Meskipun bisa diperkuat sejumlah pemain andalannya, Tottenham tetap bukanlah tim kemarin sore yang bisa dijinakkan begitu saja. Dalam empat pertemuan terakhir, Arsenal bahkan cuma sanggup meraih hasil tiga kali imbang dan sekali kalah. Apalagi, Tottenham sejauh ini merupakan satu-satunya tim yang belum mengalami kekalahan di liga.

Namun performa Spurs menukik drastis selepas jeda internasional, dimana mereka cuma sanggup meraih hasil imbang empat kali dan dua kali kalah dari enam pertandingan di semua ajang. Ditambah lagi dengan absennya bek tangguh asal Belgia, Toby Alderweireld karena cedera. Namun, Pochettino juga mendapatkan kabar baik bahwa penyerang Harry Kane bisa diturunkan dalam laga derbi ini meski harus memulai laga dari bangku cadangan.

STATISTIK KEDUA TIM
Head to head Arsenal vs Tottenham Hotspur :
  • 05/03/2016  Tottenham Hotspur  2–2  Arsenal
  • 08/11/2015  Arsenal  1–1  Tottenham Hotspur
  • 07/02/2015  Tottenham Hotspur  2–1  Arsenal
  • 28/09/2014  Arsenal  1–1  Tottenham Hotspur
  • 16/03/2014   Tottenham Hotspur  0–1  Arsenal
5 Pertandingan terakhir Arsenal :
  • 02/11/2016 Ludogorets  2 – 3  Arsenal
  • 29/10/2016  Sunderland  1 – 4  Arsenal
  • 26/10/2016  Arsenal  2 – 0  Reading
  • 22/10/2016  Arsenal  0 – 0  Middlesbrough
  • 20/10/2016  Arsenal  6 – 0  Ludogorets
5 Pertandingan terakhir Tottenham Hotspur :
  • 03/11/2016  Tottenham Hotspur 0 – 1  Bayer Leverkusen
  • 29/10/2016  Tottenham Hotspur  1 – 1  Leicester City
  • 26/10/2016  Liverpool  2 – 1  Tottenham Hotspur
  • 22/10/2016  AFC Bournemouth  0 – 0  Tottenham Hotspur
  • 19/10/2016  Bayer Leverkusen  0 – 0  Tottenham Hotspur
Dilihat dari statistik dan rekor pertemuan serta performa terkini kedua tim, Arsenal dijagokan bisa mengalahkan Tottenham untuk pertama kalinya dalam empat pertemuan terakhir. Tetapi laga derbi tentunya selalu bisa menghadirkan cerita berbeda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar