Jurgen Klopp harus bisa membawa Liverpool konsisten musim ini. |
Bandar Bola - Jurgen Klopp dituntut untuk membawa Liverpool menembus posisi 4 besar di akhir musim supaya bisa kembali bermain di Liga Champions yang merupakan habitat asli Liverpool selama ini.
Musim lalu, Klopp yang baru menangani Liverpool di bulan Oktober tidak sanggup membawa Liverpool finish di posisi empat besar klasemen karena sejumlah kendala. Tetapi Klopp mampu membawa Liverpool menembus final Piala Liga dan final Europa League, meski harus kalah di dua final tersebut.
Performa The Reds yang angin-anginan musim lalu itu diharapkan bisa diperbaiki oleh Klopp pada musim ini, karena statistik musim lalu kenapa Liverpool gagal menembus posisi empat besar adalah Liverpool kerap tidak konsisten ketika menghadapi tim-tim semenjana semodel Stoke, Sunderland, Crystal Palace dan lainnya.
Kebetulan akhir pekan ini Liverpool akan menghadapi Crystal Palace di kandang lawan, Selhust Park, Sabtu (29/10). Jadwal Liverpool dalam beberapa minggu ke depan tergolong tim-tim semenjana, dan Klopp diharapkan tidak mengulangi performa musim lalu karena Liverpool saat ini sedang dalam momen yang bagus untuk tetap duduk di papan atas klasemen.
"Kami sering lengah ketika menghadapi tim-tim kecil, tidak ada pertandingan mudah di Premier League, jika anda tidak fokus, tim kecil sekalipun bisa mengalahkan anda," ujar Emre Can.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar